BABELTERAKTUAL.COM, BANGKA TENGAH – Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman dan Perhubungan Kabupaten Bangka Tengah (Disperkimhub Bateng) menggelar kegiatan silahturahmi dan pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan porter bandara Depati Amir di Rumah Makan Pagi Sore Bandara pada Minggu, (31/3/2024) Malam.
Diketahui, ada 10 anak yatim piatu dan 37 porter bandara yang mendapat santunan berupa sembako dan uang.
Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman turut mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Disperkimhub Bangka Tengah.
“Alhamdulillah, kita bisa silahturahim dan berbuka bersama bersama rekan media, keluaga Disperkimhub, porter dan anak yatim piatu, yang mana kegiatan seperti ini jarang bisa kita lakukan bersama-sama, apalagi di momen bulan ramadan,” ucap Algafry.
Sementara itu, Kepala Disperkimhub Bateng, Fani Hendra Saputra mengatakan kegiatan ini merupakan silaturahmi bersama keluarga besar Diperkimhub dengan Porter dan pemberian santunan kepada Porter Bandara dan anak yatim-piatu.
“Kita berikan santunan kepada 10 anak yatim piatu dan 37 porter, sebenarnya ada 38 porter, tapi satu berhalangan hadir karena sakit,” terangnya.
“Semoga silahturahmi ini dapat terjaga dan kita kembali dipertemukan pada bulan suci ramadan berikutnya,” harapnya. (SA)