Harga Bawang Merah di Bangka Tengah Meroket Naik, Tembus Rp70.000 Per Kg

BABELTERAKTUAL.COM, BANGKA TENGAH – Pasca lebaran 2024, harga bawang merah di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) mengalami kenaikan.

Seperti di Pasar Modern Koba, Bangka Tengah harga bawang merah per Kamis, (18/4/2024) tembus Rp70.000 per Kg, sedangkan berdasarkan data dari DisperindagkopUKM Bangka Tengah, harga bawang merah per Selasa (16/4) mencapai Rp50.000 per Kg, kembali naik pada Rabu (17/4) sebesar Rp65.000 per Kg.

Kepala DisperindagkopUKM Bangka Tengah, Irwandi mengatakan naiknya harga bawang merah ini dikarenakan stok yang susah.

“Susah stoknya, pasokan barang dari petaninya sedikit dan distributor juga masih banyak yang tutup,” ujarnya, Kamis (18/4/2024).

Dikatakan Irwandi, saat ini stok bawang merah yang ada di pasaran, kebanyakan adalah stok lama.

“Kebanyakan stok yang ada di pasar masih stok yang lama dan kami memang sudah melakukan pantauan ke sejumlah pasar, yang mana sudah normal kembali, hanya saja komoditas hortikultura seperti bawang memang ada kenaikan,” tuturnya.

“Karena pasokan bawang ini kurang, otomatis harganya juga ikut naik dan sebelum lebaran kemarin, distributor dan pedagang sudah ada yang mudik,” pungkasnya. (SA)

Anda Dilarang Men-copy Isi

Exit mobile version