Berita  

Danrem 045/Gaya Hadiri Peringatan HUT RI ke-77 di Halaman Kantor Gubernur Babel

Babelteraktual.Com, Pangkalpinang – Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Ujang Darwis,MDA dengan di dampingi istri, Nyonya Deasy Widyanto, menghadiri Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 di halaman kantor Gubernur kepulauan Bangka Belitung jalan Pulau Bangka Kelurahan Air Itam kota Pangkalpinang Rabu (17/08/2022).

Pengibaran bendera dilaksanakan oleh pasukan pengibar bendera pusaka yang sebelumnya telah dikukuhkan oleh PJ. Gubernur Babel, Ridwan Djamaluddin dan disaksikan oleh jajaran Forkopimda Babel.

Upacara peringatan HUT RI ke 77 dipimpin oleh inspektur upacara PJ.Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ridwan Djamaluddin, Komandan Upacara AKBP Fisi Rahmat Putra. SIK, Ka Subdit 1 Ditres Krimum Polda Babel Muhammad Ali, S.I.P., L.L.M sebagai Pembaca Teks Pembukaan UUD 1945 dan pembacaan doa oleh Drs. H. Tumiran Ganefo, M.H K.

Inspektur upacara PJ.Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin menyampaikan selamat ulang tahun RI KE-77 bagi masyarakat Bangka Belitung, kita menghargai perjuangan para pahlawan yang telah memerdekakan republik ini kata ridwan.

Kita harus isi kemerdekaan dan perjuangan masih panjang tiada henti khusus kepada generasi muda, tugas anda mengisi kemerdekaan ini lebih baik untuk mensejahterakan bangsa Indonesia sesuai dengan tema kemerdekaan ini “Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat”.

Usai pelaksanaan upacara, dilaksanakan kegiatan vicon (video conference) secara terbatas antara unsur jajaran Forkopimda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, kegiatan vicon adalah upacara peringatan HUT RI ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia yang dilaksanakan di Istana Merdeka Jakarta.

Turut hadir dalam Upacara Hari Kemerdekaan RI di halaman kantor gubernur Kepulauan Bangka belitung adalah PJ.Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kapolda Babel, Kajati Babel, Ketua DPRD Babel, Kabinda Babel, Kepala BNNP Babel, Danlanal Babel diwakili oleh Danlanud Babel, Kepala pengadilan tinggi Babel, kepala pengadilan tinggi agama, Kepala perwakilan Bank Indonesia Babel, Kemenkumham Babel, para veteran, purnawirawan TNI-POLRI dan para tamu undangan.
(RD. Penrem 045/Gaya)

Anda Dilarang Men-copy Isi

Exit mobile version