BABELTERAKTUAL.COM, PANGKALPINANG – Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang mengajak seluruh masyarakat Kota Pangkalpinang untuk menggiatkan bersihkan lingkungan.
Hal ini disampaikan Pj Wali Kota Lusje saat menjadi pembina upacara memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), di Halaman Kantor Wali Kota Pangkalpinang, Senin (26/02/24) pagi.
“Saya masih mendapatkan beberapa wilayah di Pangkalpinang ini masih banyak tumpukan sampah, sudah dibersihkan datang lagi tumpukan sampah berikutnya. Itu berarti bapak ibu masyarakat kita belum peduli untuk buang sampah pada tempatnya,” katanya.
“Untuk itu kami mengajak bapak ibu, seluruh aparatur yang ada di Kota Pangkalpinang baik PNS atau PHL seluruh pejabat kemudian sekolah-sekolah serta seluruh masyarakat yang ada di Pangkalpinang, kami mohon untuk giatkan membersihkan lingkungan,” ajak Pj Wali Kota Lusje.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Wali Kota Lusje menyampaikan kepada seluruh peserta upacara untuk mengingatkan kepada diri sendiri dan orang lain agar menjaga kebersihan lingkungan.
“Jadi tolong ingatkan diri kita sendiri akan kebersihan, orang lain juga supaya lingkungan kita menjadi bersih, di keluarga kita bersih satu lingkungan juga bersih, di kelurahan-kelurahan bersih makan satu kecamatan akan bersih,” ujarnya.
“Kalo tujuh kecamatan di Kota Pangkalpinang ini bersih maka Kota Pangkalpinang ini bersih, kita tidak usa menunggu PAD kita tinggi untuk membersihkan lingkungan kita, karena dari diri kita sendiri kita bisa membersihkan lingkungan kita,” harapnya.
Ia juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Pangkalpinang memiliki program penilaian kebersihan yang ada di kelurahan dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Kemudian bapak ibu ada program dari Pemerintah Kota kita, itu akan kita nilai dari bulan April, jadi bulan Januari kemarin sampai dengan bulan Maret kita akan menilai kebersihan yang ada di kelurahan, kemudian kebersihan yang ada di kecamatan dan di OPD,” ujarnya.
“Jadi akan kita lombakan kebersihan ditingkat kelurahan dan di tingkat OPD, akan kita cari siapa pemenangnya,” tutup Pj Wali Kota Lusje. (Wln)