Berita  

Laka Lantas Beruntun di Sungailiat, 2 Mobil Rusak dan 2 Pengemudi Motor Luka-luka

BABELTERAKTUAL.COM, SUNGAILIAT – Laka lantas beruntun terjadi di jalan Jendral Sudirman Simpang Lampu Merah Pelabuhan Sungailiat, Senin (5/6/2023).

Kecelakaan beruntun tersebut melibatkan 1 (Satu) unit mobil Trailer, 1 (Satu) unit mobil Avanza, 1 (Satu) unit mobil Isuzu Pick Up dan 1 (Satu) unit sepeda motor Yamaha Gear.

Dari kecelakaan beruntun tersebut, diketahui pengemudi dan penumpang sepeda motor Yamaha Gear mengalami luka-luka, sementara mobil Avanza dan mobil Isuzu Pick Up mengalami kerusakan.

Terkait hal ini, Ps Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Bangka, Aipda M Darmawan seizin Kasat lantas Iptu Rizka Siti Amalia menjelaskan bahwa berdasarkan keterangan sejumlah saksi, kejadian bermula Sepeda Motor Yamaha Gear, mobil Avanza dan Mobil Isuzu Pick Up, yang melaju dari arah Gedung Juang menuju Pasar Sungailiat berhenti menunggu lampu merah, sedangkan mobil Trailer, melaju dari arah yang sama namun posisinya berada di belakang.

“Kemudian, saat sepeda motor Yamaha Gear, mobil Avanza dan mobil Isuzu Pick Up berhenti menunggu lampu merah, tiba-tiba dari arah belakang mobil Trailer melaju, lalu menabrak tiga kendaraan tersebut dan terjadilah kecelakaan beruntun itu,” terang Aipda M Darmawan.

Aipda M Darmawan mengatakan berdasarkan keterangan dari sopir mobil Trailer, sebelum terjadi kecelakaan posisi mobil melaju dari arah Pangkalpinang menuju Sungailiat dengan membawa plat besi.

Saat di jalan turunan, lanjutnya, mobil Trailer sudah mengerem, namun karena jaraknya sudah terlampau dekat, akhirnya mobil Trailer itu menabrak mobil Avanza, mobil Isuzu Pick Up dan sepeda motor Yamaha Gear, yang pada saat itu sedang berhenti menunggu lampu merah.

“Kalau dari keterangan sopir mobil Trailer, sopirnya mengaku terkejut melihat mobil Avanza, mobil Isuzu Pick Up dan sepeda motor Yamaha Gear yang sudah berhenti di lampu merah, sehingga kecelakaan tidak bisa dihindari,” jelas Aipda M Darmawan.

Di kesempatan lain, Kasat Lantas Polres Bangka, Iptu Rizka Siti Amalia, mengatakan bahwa seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun tersebut dan sopir mobil Trailer, saat ini diamankan di kantor Unit Gakkum Sat Lantas Polres Bangka, guna penyidikan lebih lanjut.

“Saat ini semua kendaraan yang terlibat kecelakaan dan sopir mobil Trailer sudah diamankan di Unit Gakkum Sat Lantas Polres Bangka, untuk penyidikan lebih lanjut,” tukas Iptu Rizka Siti Amalia. (Rl/RNC)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Anda Dilarang Men-copy Isi