BABELTERAKTUAL.COM, BANGKA TENGAH – Masyarakat Desa Namang, Kecamatan Namang, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendapat bantuan berupa beras dari PT. Ayam Namang, Kamis (11/7/2024).
Kepala Desa (Kades) Namang, Zaiwan merasa bersyukur atas bantuan yang diterima pihaknya.
“Alhamdulillah, Pemerintah Desa Namang ini bekerjasama dengan pihak swasta PT. Ayam Namang dan investasi mereka sudah berhasil, sehingga bisa membantu warga kami yang ada di Desa Namang,” ujarnya.
Ia berkomitmen, akan terus mendatangkan investor ke Desa Namang, Kabupaten Bangka Tengah.
“Secara bertahap saya akan mendatangkan banyak para investor ke Desa Namang Bangka Tengah, tentunya dari desa kita bisa,” ucapnya.
Selain itu, Zaiwan juga mengungkapkan pihaknya terus berupaya meningkatkan ketahanan pangan di Desa Namang.
“Saya juga punya program terkait ketahanan pangan nabati maupun hewani untuk masyarakat, supaya pangan tetap terjaga dan menghasilkan, baik itu beras, buah, sayur, madu serta tenaga kerja tersedia bagi masyarakat,” ujarnya.
“Ada bantuan-bantuan yang kita salurkan dengan dana desa dari pemerintah pusat dan daerah kita bisa membantu menciptkan lapangan kerja dan sumber penghasilan bagi masyarakat, lewat hasil pertanian dan sebagainya,” tuturnya.
Dilanjutkan Zaiwan, dalam rangka pencegahan stunting, pihaknya juga rutin memperhatikan gizi anak-anak lewat hasil panen pertanian di desanya.
“Insyallah saya rutin memberi perhatian kepada anak yatim dalam bentuk pemberian makanan bergizi dan uang belanja serta sayuran dan buah buahan dari kebun petani yang ditanam di desa dalam ketahanan pangan supaya tercakupi gizi mereka,” imbuhnya. (SA)